Ketua KBPP Polri Lampung Dr. Fauzi Hadiri Upacara Tradisi Pergantian Kapolda: Wujud Dukungan Sinergitas Polri dan Masyarakat

IMG-20251104-WA0135

Keterangan Foto: Dr. Fauzi, Ketua KBPP Polri Lampung,(berpakaian jas krem di sisi kiri foto), turut menghadiri Upacara Tradisi Pawai Selamat Datang dan Perpisahan Kapolda Lampung di Mapolda Lampung, Senin (3/11/2025).

Bandar Lampung — Ketua Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPP Polri) Daerah Lampung, Dr. Fauzi, turut menghadiri Upacara Tradisi Pawai Selamat Datang dan Perpisahan Kapolda Lampung yang berlangsung di halaman Mapolda Lampung, Way Huwi, Lampung Selatan, Senin (3/11/2025).

Upacara penuh makna itu menjadi momentum penting bagi jajaran kepolisian di Bumi Ruwa Jurai, sebagai tanda peralihan tongkat komando dari Irjen Pol Helmy Santika, S.H., S.I.K., M.Si. kepada Irjen Pol Helfi Assegaf, S.I.K., M.W. Prosesi berlangsung khidmat dan disaksikan oleh sejumlah pejabat tinggi daerah serta tokoh masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Dr. Fauzi yang tampak hadir dengan jas krem di barisan depan, menyampaikan bahwa pergantian kepemimpinan di tubuh Polri adalah bagian dari proses regenerasi dan peningkatan kinerja organisasi. Ia menegaskan KBPP Polri Lampung siap memperkuat kolaborasi dengan Kapolda yang baru untuk mendukung program-program yang berdampak langsung bagi masyarakat.

“KBPP Polri Lampung akan terus menjadi mitra strategis Polda dalam membangun komunikasi yang harmonis antara Polri dan masyarakat. Kami mendukung penuh semangat Kapolda baru untuk menjaga keamanan dan memperkuat kebersamaan di Lampung,” ujar Dr. Fauzi.

Upacara ini turut dihadiri Pangdam XXI/Raden Inten Mayjen TNI Kristomei Sianturi, S.Sos., M.Si.(Han), Ketua DPRD Provinsi Lampung, Danrem 043/Garuda Hitam, Kajati Lampung, serta para pejabat utama Polda Lampung. Kehadiran berbagai elemen tersebut menunjukkan eratnya sinergi lintas lembaga dalam menjaga stabilitas dan ketertiban di wilayah Lampung.

Pergantian Kapolda Lampung ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat koordinasi antarinstansi dan memperkokoh komitmen bersama dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

 

Editor  : iffa. Yy|transsewu.com

 

 

 

 

 

About The Author